Back to Top

Hi, Guest!

JOGLO | PENDOPO JAWA AMARA FURNITURE -PUSAT MEBEL UKIR DAN MINIMALIS, KURSI TAMU MINIMALIS, MEJA MAKAN MINIMALIS, SOFA, TEMPAT TIDUR, LEMARI, BUFET, GEBYOK PINTU, PELAMINAN MURAH, PENDOPO JOGLO, JAM BANDUL, RAK BUKU, KURSI TAMU MURAH Terlengkap

BEST DEAL
Rumah Pendopo Joglo merupakan rumah tradisional Jawa, yang umumnya terbuat dari kayu Jati. Disebut Joglo karena mengacu pada bentuk atapnya, mengambil filosofis bentuk sebuah gunung yang sering dipakai sebagai media menuangkan idea dalam bentuk simbol khususnya untuk simbol-simbol yang berkenaan dengan sesuatu yang sakral. Konstruksi atap Joglo ditopang oleh Soko Guru (tiang utama) yang berjumlah 4 buah. Soko Guru menopang sebuah konfigurasi balok yang terdiri dari Blandar dan Pengeret. Diatas blandar dan pengeret terdapat tumpangsari. Tumpangsari merupakan susunan balok menyerupai piramida, dan biasanya dihiasi oleh ukiran yang sangat indah dan berfungsi menopang bagian langit-langit Joglo. Tumpangsari pada bangunan Joglo terbagi menjadi 2 grid persegi empat yang sama dan simetris, yang dipisahkan dan ditopang tepat ditengah-tengah oleh balok Dadapeksi. Tumpangsari terbagi menjadi 2 bagian yaitu Elar dan Elen, dijabarkan sebagai berikut : A. Elar Berada diposisi lingkar luar konfigurasi Blandar-Pengeret ; Berfungsi sebagai penopang usuk dan struktur atap lainnya ; Berjumlah ganjil yaitu 3 atau 5. B. Elen Berada diposisi lingkar dalam konfigurasi Blandar-Pengeret; Berfungsi sebagai langit-langit struktur Rongrongan dan menopang papan penutup langit-langit; Berjumlah ganjil yaitu 5, 7, atau 9.
  •     dari   1   halaman
  •